Rabu, 22 Agustus 2012

PEKERJA ATAU PENGUSAHA


Negara maju salah satunya ditentukan oleh jumlah pengusahanya, misal singapura memiliki 20% dari total penduduknya yang menjadi pengusaha dan negara kita baru mencapai 0,02% dari total penduduknya. Secara matematis memang agak berat untuk mengejar prosentase seperti singapura. dengan jumlah penduduk dan luasnya wilayah negara ini,
harusnya menjadi hal yang positif  buat calon para pengusaha-pengusaha lokal. Kultur dan kualitas pendidikan kita menjadi salah satu faktor yang ikut menghambat dalam menumbuhkan pengusaha.
Edukasi entrepreneurship ala mario teguh atau acara tv “bosan jadi pengusaha” juga baru marak dalam beberapa tahun terakhir ini. Disisi lain lapangan pekerjaan bukan semakin banyak tapi semakin sedikit. Dalam hal ini menjadi pekerja atau pengusaha adalah bagus kedua-duanya, asal menjalankan profesi tersebut dengan PASSION. Ya Passion adalah goldenkey menuju kesuksesan. Jika segala sesuatu dikerjakan karena senang atau memang mencintai profesinya, maka hasilnya akan berbeda ketimbang sesuatu yang dikerjakan terpaksa. Ini dibuktikan oleh orang-orang yang telah sukses melalui berbagai testimoni dan biografinya.
Tidak ada pengusaha sukses yang membuka usahanya dengan tujuan ingin kaya, tapi mereka melakukan itu berdasarkan kesenangan atau passion mereka, contohnya: pengusaha bioskop blitz dibangun karena pemiliknya doyan nonton dan pengusaha kuliner membuka restorannya karena seneng masak. Untuk menjadi pengusaha pun bukan hal yang prosedural atau sistematis, tapi menjadi entrepreneur itu adalah proses, membutuhkan waktu, kesabaran dan visi yang kuat.
So jika timbul pertanyaan mana yang lebih baik, jadi pekerja atau pengusaha?? keduanya bagus asal dengan passion. jika bekerja tidak dengan passion jadinya model zombie (melakukan rutinitas yang monoton & membosankan) dan kalau pengusaha membuka usahanya karena ingin kaya, maka jadinya kegagalan didepan mata.. SO LIFE WITH PASSION


cc:ivantasia

0 komentar:

Posting Komentar

THANKS GROSSER

 
Powered by Blogger